0

Before to Late

Ingatlah kawan, waktu terus berputar dan tak akan bisa kembali
Ingatlah kawan, begitu banyak harapan berpegang pada diri kita
Ingatlah kawan, doa dari kedua orang tua tak kan pernah berhenti untuk kita
Ingatlah kawan, akan pentingnya masa depan kita kelak

SEMUA TERGANTUNG PADA KITA MASING - MASING

Hanya sekedar mengingatkan, dan ingin mewujudkan impian
Kita, bukan lagi anak kelas 7 yang baru saling mengenal
Bukan pula anak klas 8 yang hari-harinya diisi dengan penuh kesantaian
Bagiku, bermain, bercanda, membolos pelajaran, menjaga kebersihan buku, menyepelekan ulangan, absen daftar remidi, pulang sore, mbolos les, itu hal yang menyenangkan apalagi dilakukan bersama teman
Tapi, itu sayangnya aku

Jadikan kejelekan orang disampingnmu adalah hal yang tidak boleh kamu lakukan
Karena kejelekan itu tidak akan pernah menghasilkan kebaikan 
Kalian sendiri yang bisa menentukan mana yang baik dan tidak
Egoislah untuk memberikan yang terbaik
Namun, jangan egois dengan rasa persaudaraan 

Begitu banyak orang yang mengharapkan keberhasilan kita
Tidak bisa dibohongi, kita sendiri pun juga menginginkannya
Lihat, apa yang telah mereka lakukan
Dengarkanlah tuturnya
Hargailah keringatnya
Ingatlah terus raut wajahnya, yang menyimpan sejuta harapan
Hanya orang bodoh, orang yang benar - benar bodoh
yang menyepelekan dan lebih paranhnya lagi menyia-nyiakannya
Rasanya nggak tenang guys (galausegalaugalaunya *intanpunya) sama sekali tida enak, klo kita dapet hasil jelek
Tidak ada yang bisa dibanggakan di depan orang tua kita
Beda, kalau kita bisa dapet yang terbaik, mungkin secepatnya kita menginginkan orang tua kita tau
*itu sekedar gambaran tentang kegagalan, yang belum pernah gagal jangan coba2 ;)

Hal yang kutakuti adalah penyesalan
 karena penyesalan itu berawal dari kegagalan
rasanya begitu sakit
 harus mengikuti waktu berputar dengan penyesalan
dan penyesalan itu tidak akan pernah mengubah kita untuk menjumpai sebuah mimpi
karena waktu tidak akan kembali
yang ada kita cuma NGIMPI

0 comments:

Posting Komentar

Back to Top